Masalah umum samsung galaxy s7 dan cara memperbaikinya.

Berikut Beberapa Masalah umum samsung galaxy s7 dan cara memperbaikinya.

Masalah umum samsung galaxy s7 dan cara memperbaikinya.
       Galaxy s7 memang salah satu ponsel yang mengagumkan, namun bukan berarti ponsel 100% tanpa masalah. Berikut beberapa masalah yang umum terjadi pada galaxy s7 maupun s7 edge dan bagaimana mengatasinya

      Sudah satu tahun berlalu semenjak peluncuran s7 yang cukup banyak mendapat pujian desain, hardware dan software. Dan tak mengherankan jika muncul masalah-masalah hardware maupun software, karena memang sudah cukup lama jika mengingat sudah satu tahun sudah menggunakan galaxy s7. 

       Umumnya, samsung telah mengirim pembaruan perangkat lunak untuk mengatasi masalah dan untuk meningkatkan performa. Namun ada beberapa cara untuk memperbaikinya sendiri, jika anda rasa pembaruan yang anda terima tidak cukup memuaskan. 

Berikut beberapa masalah umum yang sering terjadi pada galaxy s7 dan cara memperbaikinya:


1.baterai boros.
Samsung galaxy s7 baterai boros
          Secara umum samsung galaxy s7 memiliki masalah baterai lebih banyak daripada galaxy s7'edge, itu wajar karena kapasitas yang cukup berbeda antara keduanya(s7 3000mAh dan s7 edge 3600mAh). Namun kapasitas yang lebih besar tidak menjamin baterai tahan lama, karena kesibukan yang menuntut mereka untuk terus bekerja seharian. Lalu bagaimana solusinya?

1.hal pertama yang perlu anda lakukan untuk mengatasi baterai samsung galaxy s7 yang boros  adalah menghapus aplikasi yang menurut anda tidak terlalu penting yang menyedot baterai ponsel terlalu banyak. Contohnya Facebook dan messenger yang menyedot baterai paling banyak ketimbang aplikasi lain. Ada baiknya anda menggunakan browser untuk mengakses Facebook dan messenger, itu dapat membuat baterai ponsel bertahan lebih lama. Atau jika anda tidak ingin menghapus aplikasi Facebook anda bisa memilih menghapus aplikasi lain yang anda kira menyedot baterai cukup banyak.
-untuk memeriksa aplikasi yang menggunakan baterai paling banyak, anda dapat mengeceknya melalui setting->baterai->penggunaan baterai, dan disitu anda dapat melihat aplikasi apa yang membuat baterai boros. 

-Menghapus/menonaktifkan aplikasi bawaan ponsel yang menurut anda tidak penting. Itu akan meringankan ponsel dan menghemat baterai. 

-menonaktifkan fitur always-on display atau layar selalu aktif. Dan untuk menonaktifkannya buka setting->display->always on display. Fitur yang dibuat untuk memberikan kenyamanan pada pengguna ini memang cukup menyenangkan, dan sebenarnya fitur ini telah di desain agar hemat baterai karena telah menggunakan super AMOLED efisien. Namun tidak ada salahnya jika anda benar-benar ingin menghemat baterai dan jika anda rasa fitur ini tidak terlalu anda butuhkan.

-update ke Nougat. Jika galaxy s7 anda belum anda upgrade ke Nougat, maka upgrade itu sekarang. Karena samsung telah melakukan perubahan resolusi pada layar default galaxy s7 agar lebih hemat energi melalui update Nougat. 

2.kinerja lambat/ slow performance
Samsung galaxy s7 lelet
       Ini adalah salah satu masalah yang cukup besar dan cukup menjengkelkan. Tahukah anda, kinerja lambat bisa menjadi indikasi adanya aplikasi yang bandel yang mungkin juga menyedot daya baterai cukup besar. Umumnya ponsel akan melambat seiring waktu ke waktu dan masalah paling umum ponsel melambat adalah kelebihan beban atau kurangnya memori, baik itu RAM maupun ROM.

- Jika anda tidak menggunakan memori external, ada baiknya mulai sekarang anda gunakan memori external dan pindahkan semua foto dan video ke memori external. 

-Mengubah launcher bawaan.-Sejak dahulu, launcher touchwiz milik samsung memang sudah terkenal berat dan memberi beban lebih pada ponsel terutama jika semua fitur seperti flipboard briefing aktif  . Dan disarankan untuk anda menggantinya dengan launcher yang lebih simpel dan lebih ringan. Anda dapat mencari beberapa review launcher yang ringan di Google. 

-kembalikan ke pengaturan Pabrik.-Jika anda merasa ponsel sudah sangat menyebalkan anda dapat mengembalikan pengaturan ke pengaturan pabrik, atau melakukan hard reset jika anda merasa ponsel benar-benar melambat bahkan sampai nge-lag. Lakukan backup terlebih dahulu sebelum melakukan hard reset agar tidak terjadi penyesalan di belakang. 

3.masalah Wi-Fi & Bluetooth
Memperbaiki wifi Samsung galaxy
     Ini adalah Masalah yang sangat umum dijumpai pada smartphone saat ini, termasuk pada wifi iphone. Masalah ini bisa terjadi karena beberapa faktor, dan untuk memastikan apakah yang bermasalah adalah galaxy s7 anda ataukah hotspotnya. Dan untuk mengujinya dengan mencoba menggunakan smartphone lain untuk dihubungkan ke wifi, apakah ada kendala atau tidak. Jika anda rasa masalahnya berada pada ponsel anda, berikut beberapa solusi yang dapat anda coba;

-mencoba merestart ponsel anda, ini akan memulai ulang semua sistem pada ponsel, dan ada kemungkinan ini akan mengembalikan kinerja wifi dan bloetooth.

-lupakan jaringan lalu Hubungkan lagi(jika pada wifi). Dalam beberapa kasus, cara ini dapat belerja dengan baik. Anda dapat mencobanya untuk memastikan. Dan untuk bloetooth intinya juga sama, cobalah hapus/Unpair ataupun putuskan koneksi bloetooth jika sedang tersambung, lalu Hubungkan lagi.

4.Restart sendiri dan bootloop
Samsung galaxy s7 ngelag restart dan bootlop
      Baru-baru ini muncul beberapa keluhan yang mengeluhkan galaxy s7 miliknya melakukan restart sendiri, freezing/nge-lag dan bahkan ponsel terhenti pada logo samsung alias bootloop. Dan berikut beberapa cara yang dapat anda lakukan;

-jika samsung galaxy s7 anda melakukan restart sendiri, mungkin terjadi karena overheating atau terdapat beberapa aplikasi yang bermasalah pada ponsel, coba hapus aplikasi yang menurut anda mencurigakan atau melakukan factory reset.

-, anda dapat melakukan factory reset, dengan cara tekan tombol volume-power-volume bersamaan saat mengaktifkan ponsel, jika sudah muncul menu pilihan, pilih factory reset.

    Itulah beberapa tips untuk memperbaiki masalah umum pada samsung galaxy s7 dan s7 edge dan cara memperbaikinya. Jika ada masalah lain, atau ada tips cara memperbaiki masalah pada galaxy s7 menurut anda. Silahkan tulis di komen. Partisipasi anda sangat berguna bagi kami. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

3 step mengatasi pengembang tidak dipercaya di iphone.

4 custom ROM terbaik android terbaru, full kostumisasi tanpa batas

Iphone 7 harga dan spesifikasi.